Kadang kita merasa bosan saat sedang di perjalanan menggunakan mobil. Biasanya, untuk mengatasi rasa bosan tersebut dengan membuka HP untuk melihat media sosial ataupun bermain game favorit. Namun hal tersebut akan memicu timbulnya rasa mual dan pusing. Mungkin kalian juga bertanya-tanya, mengapa hal tersebut bisa terjadi. Untuk menjawab penasaran kalian, simak penjelasan kenapa main HP saat naik mobil bikin mual, lengkap dengan cara mengatasinya.

Kenapa Main Hp saat Naik Mobil Bikin Mual

Mungkin kalian merasa heran kenapa main HP saat naik mobil bikin mual? Sebelum mengetahui hal itu, kalian juga perlu tahu apa itu mabuk perjalanan atau motion sickness.

Sepeti yang kita ketahui bahwa mabuk perjalanan menjadi salah satu kondisi yang umum dialami seseorang saat hendak bepergian, biasanya hal ini muncul akibat dari gerakan kendaraan.

Munculnya mabuk kendaraan ini karena adanya konflik di panca indra seseorang. Artinya disaat sedang dalam di dalam mobil, maka akan melihat sesuatu hal yang bergerak cepat. Namun otot merasakan tubuh sedang duduk diam, sedangkan pada sistem vestibular pada telingan yang tugasnya mengontrol rasa keseimbangan tubuh tidak mampu bekerja dengan baik.

Dengan begitu, segala respon yang di dapatkan oleh indra selama perjalanan membuat otak menjadi bingung. Sehingga orak tidak dapat menerima sinyal-sinyal tersebut. Akibatnya, akan muncul rasa mual dan pusing.

Di sisi lain ada juga istilah Cybersickness yang merupakan kondisi mabuk perjalanan yang terjadi akibat terlalu banyak stimulasi mata yang tidak sesuai dengan rangsangan yang diterima oleh otak dan telinga.

Di saat sedang di dalam mobil dan segala stimulasinya masih dapat ditolerir oleh tubuh yang membuat tidak adanya rasa mual. Namun ketika bermain HP semuanya akan berubah. Stimulasi yang diterima oleh maka akan semakin tidak cocok dengan telinga dan otot, sehingga mengalami cybersickness dan combo motion sicknes.

Cara Mengatasi Rasa Mual saat Bermain HP di Dalam Mobil

1. Alihkan Pandangan dengan Melihat Pemandangan di Luar

Ketika bermain HP di dalam mobil lalu merasakan mual, segera untuk mengalihkan pandangan dari HP. Kemudian cobalah untuk melihat pemandangan yang ada di sekitar perjalanan kalian.

Dengan cara ini akan sangat ampuh untuk menghilangkan rasa mual dan bisa membuat otak menjadi lebih segar.

2. Memejamkan Mata

Cara selanjutnya adalah cobalah untuk beristirahat ketika munculnya rasa mual yang dikarenakan bermain HP di dalam mobil. Bisa juga untuk memjamkan mata atau tertidur sejenak. Dengan melakukan hal ini ketidakcocokan antara bagian dalam telinga dan mata bisa berkurang.

3. Menghirup Udara Segar

Agar rasa mual tidak semakin parah, cobalah untuk berhenti bermain HP atau gadget lainnya. Kemudian coba untuk menarik napas yang panjang untuk dapat menghirup udara segar.

Hindari juga aroma-aroma yang dapat membuat rasa mual kalian semakin parah.

4. Memakan Permen

Cara menghilangkan rasa mual karena bermain HP di dalam mobil paling sederhana dan terbukti ampuh adalah memakan atau mengunyah permen rasa asam atau rasa mint.

Dengan mengunyah sesuatu seperti permen akan membantu untuk mengurangi ketidakcocokan antara pengelihatan yang dilihat selama perjalanan dan keseimbangan tubuh.

5. Berhenti Bermain HP

Cara ampun mengurangi rasa mual karena bermain HP di dalam mobil yaitu berhenti bermain HP. Cara ini harus dilakukan disaat munculnya rasa mual. Cobalah alihkan dengan mengobrol atau mendengarkan musik selama perjalanan.

Untuk kenyamanan selama perjalanan, memang sebaiknya untuk tidak bermain HP saat berjalanan menggunakan mobil. Sehingga tidak akan muncul rasa mual dan pusing selama perjalanan.